Kenapa Sih, Kita Perlu Minum Susu Rendah Laktosa di Masa Tua?

Kenapa Sih, Kita Perlu Minum Susu Rendah Laktosa di Masa Tua?

Banner
Banner
Banner
Tags:

Kekurangan kadar laktosa dalam tubuh bisa menjadi penyebab terhadap defisit penguatan tulang pada anak dan hilangnya kepadatan mineral pada orang dewasa. Namun, sayangnya asupan susu dengan laktosa yang meningkat tidak berhubungan langsung dengan menurunnya risiko patah tulang.

 Pada beberapa studi menunjukkan bahwa semakin manusia bertambah usia, tingginya kadar laktosa yang dikonsumsi dapat berpengaruh pada kondisi pencernaan. Hal ini menunjukkan tingginya risiko intoleransi laktosa yang bisa diidap oleh orang tua, khususnya yang berusia lanjut. 

Berikut adalah beberapa  gejala intoleransi laktosa, yaitu:

   - Diare
   - Muntah
   - Sakit perut
   - Kembung
   - Sendawa

Kondisi di atas biasanya akan dialami oleh orang-orang yang memiliki intoleransi pada laktosa. Hal ini biasanya bisa dipicu hanya dengan meminum segelas susu. Atas latar belakang inilah kemudian kita perlu mengenal apa itu susu rendah laktosa dan mengapa susu jenis ini diperlukan di masa tua.

Pengertian Susu Rendah Laktosa

Susu rendah laktosa atau bebas laktosa adalah produk susu yang memiliki kadar laktosa lebih rendah atau bahkan tidak mengandung laktosa sama sekali di dalamnya.  Laktosa merupakan sejenis gula yang terkandung di dalam produk susu yang biasa kita konsumsi, namun pada sebagian orang produk dengan kandungan ini akan sulit dicerna. 

Maka dari itu, kehadiran produk susu rendah laktosa dimaksudkan sebagai solusi bagi orang yang memiliki intoleransi terhadap laktosa. Bagaimana cara kerjanya? Sebagian produsen penghasil susu rendah laktosa akan menambahkan laktase ke dalam susu sapi biasa. Laktase sendiri adalah enzim yang kegunaannya memecah laktosa dalam tubuh, tanpa mengubah cakupan nutrisi, tekstur, bahkan rasanya.

Kandungan Nutrisi yang Sama Baiknya

Walaupun ada laktase di dalamnya, seperti susu biasa, produk susu rendah atau bebas laktosa memiliki kandungan nutrisi baik yang sama dengan susu pada umumnya. Bisa dibilang jenis susu ini merupakan  susu tinggi protein dan rendah lemak. Lebih dari itu, terdapat kadar mikronutrien tinggi yang penting untuk tubuh. Mikronutrien yang dimaksud, yaitu:

   - Kalsium
   - Fosfor
   - Vitamin B12, dan
   - Riboflavin

Tidak hanya itu, di dalamnya juga diperkaya oleh ragam vitamin penting yang mungkin hanya tersedia di beberapa makanan saja dan memang dibutuhkan oleh tubuh Anda. Jadi selain baik untuk kesehatan, produk dengan rendah laktosa ini juga bisa digunakan sebagai susu yang cocok untuk diet/

Mudah Dicerna dan Aman untuk Pengidap Intoleransi Laktosa

Seperti yang kita tahu, kandungan lemak tinggi akan sulit dicerna bagi tubuh,. Termasuk di antaranya senyawa gula dalam laktosa. Beberapa orang mungkin terlahir dengan kemampuan mencerna laktosa dengan baik, namun menurut penelitian, sebanyak 75% populasi global bahkan kehilangan kemampuan ini seiring dengan bertambahnya umur.  

Perubahan yang dimaksud, mulai terjadi sejak usia 2-12 tahun dengan penurunan aktivitas enzim laktase untuk memecah laktosa yang dikonsumsi oleh tubuh. Seperti yang sebelumnya sudah dijelaskan, kadar laktase di dalam susu rendah laktosa dapat membantu pencernaan Anda untuk memecah laktosa yang terkandung dalam produk susu yang Anda minum. Jadi, susu dengan kadar laktosa rendah atau bebas laktosa ini tentu saja akan lebih aman dikonsumsi bagi orang-orang yang memiliki intoleransi.

Rasa Lebih Manis

Bagi Anda yang mungkin menyukai cita rasa yang manis, terdapat perbedaan yang cukup signifikan dari susu rendah laktosa dengan susu biasa. Laktase yang ditambahkan ke dalam susu memiliki kemampuan memecah laktosa menjadi kadar gula sederhana, yaitu:

   - Glukosa
   - Galaktosa

Kedua kadar gula di atas dideteksi indera perasa sebagai senyawa yang lebih manis jika dibandingkan dengan gula kompleks pada umumnya. Jadi, jika sewaktu-waktu Anda merasakan aftertaste manis setelah meminum susu jenis ini, jangan heran, karena enzim laktase tersebutlah yang berperan dalam pembentukan rasa tersebut.

Itu  dia beberapa alasan serta penjelasan mengapa kita perlu mengonsumsi susu rendah laktosa. Menjaga pencernaan dan kesehatan tidak perlu susah, cukup dengan memilih susu alternatif yang baik untuk kesehatan, Anda tetap bisa memiliki kualitas hidup yang baik pula, walaupun Anda mengidap intoleransi laktosa. Susu Ensure dapat menjadi pilihan yang tepat karena kadar laktosa yang rendah dan dibuat tanpa pemanis buatan. 

Didukung dengan 30 uji klinis, dapat membantu Anda menjaga daya tahan tubuh melalui kandungan protein dan vitamin di dalamnya. Terdapat dua varian rasa dengan ragam ukuran yang bisa Anda pilih sesuai dengan preferensi Anda, yaitu rasa vanila dan coklat. Agar manfaat bisa dirasakan secara maksimal, akan lebih baik jika Anda meminumnya secara rutin sebanyak dua kali dalam satu hari.

Produk Rekomendasi

Artikel Terkait