Ensure Gold Vanila
- Main Image
-
- Title
- Ensure Gold Vanila
- Detail Page Path
Metabolisme merupakan penggerak utama di balik kemampuan tubuh untuk berfungsi, seperti mesin yang dirawat dengan baik. Proses ini berperan untuk mengubah makanan dan oksigen menjadi energi, sehingga dia sangat penting untuk mendukung berbagai aktivitas mulai dari bernapas hingga menjaga suhu tubuh tetap stabil.
Memahami metabolisme dan zat sisanya membantu Anda bisa mengerti cara kerja tubuh dan membuat keputusan yang lebih baik untuk kesehatan Anda, terutama seiring bertambahnya usia.
Metabolisme adalah serangkaian proses kimia kompleks yang digunakan tubuh untuk menopang fungsinya. Inti dari metabolisme adalah mengubah kalori dari makanan dan oksigen yang kita hirup menjadi energi yang dapat digunakan. Energi ini mendukung fungsi vital tubuh, termasuk bernapas, sirkulasi darah, pencernaan, dan perbaikan sel.
Proses metabolisme sendiri merupakan proses yang tidak pernah berhenti. Ketika tubuh sedang beristirahat, proses metabolisme bahkan selalu menyediakan energi untuk menjaga tubuh tetap berfungsi.
Oksigen sangat penting dalam mendukung proses metabolisme tubuh. Oksigen bergabung dengan nutrisi untuk menghasilkan ATP (adenosine triphosphate), sumber energi yang mendukung berbagai aktivitas mulai dari bernapas hingga menjaga suhu tubuh. Tanpa oksigen, proses ini akan berhenti, menyebabkan kerusakan serius pada sel dan jaringan.
Oksigen diangkut melalui darah oleh hemoglobin, yang mengantarkannya ke sel-sel yang membutuhkan. Faktor-faktor seperti pH, suhu, dan senyawa tertentu membantu mengatur pelepasan oksigen dari hemoglobin, memastikan jaringan aktif mendapatkan energi yang dibutuhkan. Sistem ini menunjukkan betapa pentingnya oksigen dalam menjaga metabolisme dan tubuh tetap berjalan lancar.
Metabolisme terbagi menjadi dua proses utama:
Membangun dan menyimpan energi, seperti menciptakan sel-sel baru dan memperbaiki jaringan.
Memecah molekul untuk melepaskan energi yang mendukung gerakan, panas, dan fungsi tubuh.
Seiring bertambahnya usia, proses metabolisme secara alami melambat. Hal ini berdampak signifikan pada produksi energi dan kebugaran tubuh secara fisik. Penurunan ini disebabkan oleh berbagai faktor, termasuk hilangnya massa otot, perubahan hormon, dan penurunan tingkat aktivitas fisik.
Setelah usia 30 tahun, massa otot mulai berkurang sebesar 3–5% setiap dekade, dan penurunan ini semakin cepat setelah usia 40 tahun, yang dikenal sebagai sarkopenia.
Untuk membantu proses metabolisme yang melambat, lansia membutuhkan asupan nutrisi lengkap dan seimbang yang disesuaikan dengan kebutuhan fisiologisnya. Asupan protein yang cukup sangat penting untuk melawan hilangnya otot dan mempertahankan kekuatan.
Selain itu, aktivitas fisik teratur, seperti latihan aerobik dan resistensi, sehingga dapat membantu mengurangi penurunan metabolisme yang terkait dengan usia.
Sekresi, defekasi, dan ekskresi adalah proses biologis yang berbeda, namun semuanya memiliki peran penting dalam menjaga keseimbangan dan fungsi tubuh. Berikut perbedaan ketiganya:
Sekresi merujuk pada proses di mana kelenjar atau sel memproduksi dan melepaskan zat yang memiliki fungsi khusus dalam tubuh. Zat-zat ini, seperti hormon, enzim, atau lendir, disintesis dan dikeluarkan untuk mendukung proses seperti pencernaan, regulasi tubuh, atau perlindungan.
Defekasi adalah proses pembuangan limbah padat atau feses dari saluran pencernaan melalui anus. Proses ini melibatkan serangkaian gerakan otot involunter dan volunter yang terkoordinasi. Material limbah, yang terdiri dari makanan yang tidak tercerna, bakteri, dan produk sampingan lainnya, dikeluarkan untuk menjaga kesehatan saluran pencernaan. Proses ini bergantung pada relaksasi sfingter anal internal dan eksternal, serta kontraksi otot perut untuk mengeluarkan limbah secara efektif.
Ekskresi adalah proses pembuangan limbah metabolik dan zat berlebih dari tubuh secara lebih luas. Proses ini meliputi pengeluaran limbah cair, seperti urea dan elektrolit melalui urine, serta limbah gas seperti karbon dioksida melalui pernapasan. Ekskresi memastikan tubuh tetap menjaga keseimbangan cairan dan elektrolit, membuang produk beracun, serta mempertahankan homeostasis. Ginjal, misalnya, menyaring darah untuk membuang limbah nitrogen dan mengatur keseimbangan air dalam tubuh.
Baca Juga: Apa Itu Probiotik dan Apa Saja Makanan yang Mengandung Probiotik?
Zat sisa metabolisme adalah zat yang secara alami dihasilkan selama proses yang kompleks di dalam tubuh. Meskipun penting untuk menjaga fungsi tubuh, zat-zat ini harus dikeluarkan dengan efisien untuk mencegah bahaya. Sistem tubuh seperti paru-paru, ginjal, dan sirkulasi darah bekerja bersama untuk membuang zat-zat ini dan menjaga keseimbangan.
Karbon dioksida (CO₂) adalah zat sisa dari respirasi seluler, yaitu proses di mana makanan dan oksigen diubah menjadi energi. CO₂ juga berperan dalam menyeimbangkan pH darah. CO₂ berlebih dikeluarkan melalui pernapasan, mencegah kondisi seperti asidosis respiratorik. Proses ini diawasi dan diatur secara ketat oleh sistem pernapasan dan saraf tubuh.
Urea terbentuk di hati selama metabolisme protein untuk menetralkan amonia yang bersifat toksik. Urea larut dalam air dan dikeluarkan melalui ginjal, membantu mengatur keseimbangan air dalam tubuh. Tingkat urea dalam darah sering digunakan sebagai indikator fungsi ginjal dan asupan protein. Ketidaksesuaian kadar ini bisa menandakan ketidakmampuan tubuh membuang limbah secara efisien atau ketidakseimbangan diet.
Asam urat, produk metabolisme purin, memiliki sifat antioksidan tetapi menjadi berbahaya jika kadarnya meningkat (hiperurisemia). Kondisi ini dapat menyebabkan penyakit seperti asam urat, penyakit ginjal kronis, dan gangguan kardiovaskular. Perubahan gaya hidup seperti mengurangi konsumsi makanan tinggi purin dan fruktosa, serta pengobatan dengan inhibitor xantin oksidase, dapat membantu mengelola kadar asam urat.
Kreatinin dihasilkan dari metabolisme otot dan pencernaan protein. Kreatinin adalah indikator yang andal untuk fungsi ginjal karena ginjal menyaring dan mengeluarkannya dari tubuh. Kadar kreatinin yang tinggi dapat menunjukkan masalah ginjal, sementara tes serum kreatinin digunakan untuk membuat tata cara penanganan kondisi seperti penyakit ginjal kronis.
Amonia, produk sampingan metabolisme asam amino, biasanya dibuang karena sifatnya yang beracun. Namun, dalam beberapa kondisi seperti kanker, amonia dapat didaur ulang untuk mensintesis asam amino, mendukung pertumbuhan sel yang cepat. Meskipun biasanya dianggap sebagai limbah, peran ganda ini menyoroti pentingnya metabolik amonia dalam konteks tertentu.
Air mendukung proses metabolisme dengan melarutkan dan mengeluarkan zat sisa metabolisme seperti urea melalui urine, keringat, dan pernapasan. Tubuh menghasilkan sekitar 250–350 mL air metabolik setiap hari. Hidrasi yang cukup mendukung aktivitas enzimatik dan mencegah stres oksidatif, terutama pada orang tua di mana dehidrasi dapat memperburuk atrofi otot dan kelemahan.
Garam (natrium klorida) penting untuk menjaga keseimbangan cairan dan memfasilitasi ekskresi limbah. Ion natrium membantu mengatur volume cairan ekstraseluler dan tekanan osmotik. Namun, konsumsi garam yang berlebihan dapat menyebabkan gangguan metabolisme, termasuk resistensi insulin dan hipertensi, yang menekankan pentingnya konsumsi yang seimbang.
Ensure Gold adalah solusi nutrisi lengkap dan seimbang untuk mendukung metabolisme, kekuatan otot, dan energi harian Anda. Diperkaya dengan HMB (beta-Hydroxy-Methyl-Butyrate), Triple Protein (Whey, Casein, dan Kedelai), 13 vitamin, dan 9 mineral, Ensure Gold membantu menjaga kekuatan dan daya tahan tubuh Anda.
Tersedia dalam rasa Vanila, Cokelat, dan Gandum, Ensure Gold mudah disiapkan dengan 5 sendok takar dan 200 ml air, yang dapat dinikmati dua kali sehari.
Memahami dan mendukung metabolisme melalui nutrisi yang tepat adalah kunci untuk menjaga kesehatan secara keseluruhan. Ensure Gold menyediakan nutrisi yang Anda butuhkan untuk menjaga kekuatan dan aktivitas harian Anda.
SUMBER:
Understanding Your Metabolism. Retrieved on November 21, 2024, from https://www.webmd.com/fitness-exercise/what-is-metabolism
Metabolism: What It Is, How It Works and Disorders. Retrieved on November 21, 2024, from https://my.clevelandclinic.org/health/body/21893-metabolism
Metabolic Management - Madame Curie Bioscience Database - NCBI Bookshelf. Retrieved on November 21, 2024, from https://www.ncbi.nlm.nih.gov/books/NBK6156/
https://pmc.ncbi.nlm.nih.gov/articles/PMC9331928. Retrieved on November 21, 2024, from https://pmc.ncbi.nlm.nih.gov/articles/PMC9331928
https://www.ncbi.nlm.nih.gov/books/NBK538336. Retrieved on November 21, 2024, from https://www.ncbi.nlm.nih.gov/books/NBK538336
How Much Does Your Metabolism Slow Down as You Age?. Retrieved on November 21, 2024, from https://www.webmd.com/healthy-aging/how-much-does-your-metabolism-slow-down-as-you-age
https://pmc.ncbi.nlm.nih.gov/articles/PMC9374375. Retrieved on November 21, 2024, from https://pmc.ncbi.nlm.nih.gov/articles/PMC9374375
Surprising findings about metabolism and age - Harvard Health. Retrieved on November 21, 2024, from https://www.health.harvard.edu/blog/surprising-findings-about-metabolism-and-age-202110082613
https://pmc.ncbi.nlm.nih.gov/articles/PMC3357299. Retrieved on November 21, 2024, from https://pmc.ncbi.nlm.nih.gov/articles/PMC3357299
Nutrition and Aging: Changes in the Regulation of Energy Metabolism With Aging | Physiological Reviews. Retrieved on November 21, 2024, from Nutrition and Aging: Changes in the Regulation of Energy Metabolism With Aging | Physiological Reviews
https://www.ncbi.nlm.nih.gov/books/NBK539732/. Retrieved on November 21, 2024, from https://www.ncbi.nlm.nih.gov/books/NBK539732/
https://www.ncbi.nlm.nih.gov/books/NBK541108/. Retrieved on November 21, 2024, from https://www.ncbi.nlm.nih.gov/books/NBK541108/
https://www.ncbi.nlm.nih.gov/books/NBK470209/. Retrieved on November 21, 2024, from https://training.seer.cancer.gov/anatomy/endocrine/glands/
Endocrine Glands & Their Hormones. Retrieved on November 21, 2024, from https://training.seer.cancer.gov/anatomy/endocrine/glands/
Digestive Enzymes: Types and Function. Retrieved on November 21, 2024, from https://www.verywellhealth.com/what-are-digestive-enzymes-1945036
Hormonal (endocrine) system - Better Health Channel. Retrieved on November 21, 2024, from https://www.betterhealth.vic.gov.au/health/conditionsandtreatments/hormonal-endocrine-system
Hormones and the Endocrine System | Johns Hopkins Medicine. Retrieved on November 21, 2024, from https://www.hopkinsmedicine.org/health/conditions-and-diseases/hormones-and-the-endocrine-system
https://www.ncbi.nlm.nih.gov/books/NBK482456/. Retrieved on November 21, 2024, from https://www.ncbi.nlm.nih.gov/books/NBK482456/
Urea and Ammonia Metabolism and the Control of Renal Nitrogen Excretion - PMC. Retrieved on November 21, 2024, from https://pmc.ncbi.nlm.nih.gov/articles/PMC4527031
Hyperuricemia and its related diseases: mechanisms and advances in therapy. Retrieved on November 21, 2024, from https://www.nature.com/articles/s41392-024-01916-y
Creatinine | National Kidney Foundation. Retrieved on November 21, 2024, from https://www.kidney.org/kidney-topics/creatinine
The metabolic waste ammonium regulates mTORC2 and mTORC1 signaling | Scientific Reports. Retrieved on November 21, 2024, from https://www.nature.com/articles/srep44602
https://pmc.ncbi.nlm.nih.gov/articles/PMC5748897. Retrieved on November 21, 2024, from https://pmc.ncbi.nlm.nih.gov/articles/PMC5748897
https://pmc.ncbi.nlm.nih.gov/articles/PMC6723611. Retrieved on November 21, 2024, from https://pmc.ncbi.nlm.nih.gov/articles/PMC6723611
The role of dietary salt in metabolism and energy balance: Insights beyond cardiovascular disease - Wu - 2023. Retrieved on November 21, 2024, from https://dom-pubs.onlinelibrary.wiley.com/doi/10.1111/dom.14980
How the body regulates salt levels | National Institutes of Health (NIH). Retrieved on November 21, 2024, from https://www.nih.gov/news-events/nih-research-matters/how-body-regulates-salt-levels
Tetap Terhubung